Musi Rawas , Petira – Dalam monen bulan ramadhan yang penuh barokah dan ganjaran amal yang berlipat ganda menjadi motivasi spiritual bagi para dermawan untuk saling berbagi dan menyantuni saudara sesama agar pada bulan suci ini menjadi ladang amal dan maghfiroh bagi umat muslim.
Tak terkecuali sosok pejabat yang dikenal dermawan ini, selalu menjalin tali asih dan berbagi kepada sesama. Sosok itu sudah familiar bagi masyarakat musi rawas, Ia saat ini selain menjabat sebagai salah satu kepala OPD di Pemkab Musi Rawas, juga sebagai Ketua KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Kabupaten Musi Rawas, Sosok dermawan itu adalah H.Azhari, ST.
Sore ini, Jumat (23/04/2021) bersama beberapa pengurus KONI Musi Rawas H Azhari, ST berbagi berkah ke sesama di Bulan Ramadhan, dengan membagikan nasi kotak, takjil dan santunan.
Kegiatan berbagi takjil ini di pusatkan di jalan raya Tugu Mulyo – Megang Sakti dengan membagikan seribu paket takjil dan nasi kotak.
Ketua KONI H Azhari, ST beserta pengurus KONI lainnya juga memberikan santunan ke panti lanjut usia Harapan Kita di Desa G1 Mataram Kecamatan Tugumulyo, serta menyantuni pondok pesantren Syech abdul Qadir Jaelani di Desa Trikarya Kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas
Kepada Petisirakyat.com H. Azhari sedikit memberikan komentarnya
“Berbagi takjil untuk berbuka puasa di bulan ramadhan, langkah bersama membangun semangat berbagi terhadap sesama dan ini sebuah nilai-nilai kemanusiaan yang positif “.
Lanjutnya, seperti halnya di panti usia lanjut semangat ayah dan ibunda di panti sungguh sangat luar biasa, mereka masih sangat membutuhkan uluran tangan kita semua.
“Panti dan Santri di Pondok Pesantren yang kita kunjungi hari ini antusiasnya sangat luar biasa, begitu semangat dan ceria. Tentu, uluran tangan kita bersama sangat dibutuhkan, agar bermanfaat,” jelas Azhari.
Lebih lanjut, Panti Lanjut Usia dan Pondok Pesantren dipilih sebagai langkah memberikan motivasi dan semangat kepada keluarga di panti dan di Ponpes yang sedang dibina. Kesalahan yang dibuat di masa lalu, tidak menutup masa depan yang cerah di kemudian hari.
“Semoga apa yang kita lakukan hari ini mendapatkan berkah dari ALLAH SWT, dan menjadi pengerak semangat untuk berbagi keoada seluruh insan Olahraga terkhusus di Kabupaten Musi Rawas,” harap Azhari. (01.PR)