Musi Rawas,Petira – Politisi Partai Demokrat Alamsyah A. Manan terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) Pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Musi Rawas.
Ketua DPD Demokrat ini menahkodai PBVSI Kabupaten Musi Rawas masa periode 2021-2025 dalam Mukab PBVSI yang di gelar di RM. Saung Sampurna kemarin malam, Sabtu (28/02/2021) mengingat SK Kepengurusan PBVSI akan berakhir pada maret ini.
Mukab PBVSI Musi Rawas dihadiri langsung Ketua KONI Musi Rawas H. Azhari, ST, diikuti para peserta dari pengurus PBVSI Musi Rawas dan para club/tim Bola Voli se Kabupaten Musi Rawas, dan Anggota DPRD Musi Rawas Alamsyah A. Manan sebagai satu-satunya calon yang diajukan oleh pengurus dan club pada Mukab malam ini.
Proses pemilihan berlangsung secara aklamasi mengingat hanya satu calon yang maju dalam Muskab tersebut. Pimpinan sidang dalam Muskab itu Adika Fatahilah, M.Pd dari Pengurus KONI Musi Rawas langsung mengesahkan proses penetapan pemilihan ketua PBVSI Kabupaten Musi Rawas tersebut.
Alamsyah A Manan dalam kesempatan itu mengutarakan terima kasih kepada semua peserta Muskab PBVSI Musi Rawas, yang telah mempercayakan dirinya untuk memimpin PBVSI Musi Rawas periode 2021-2025.
Namun begitu Alamsyah berharap, agar pengurus PBVSI Musi Rawas yang lama tetap masuk dalam kepengurusan yang baru nanti, kecuali mereka yang memang betul-betul tidak aktif sehingga perlu ada penyegaran.
“Sebagai pribadi biasa tentunya ketidakmampuan saya menjalankan organisasi olahraga ini tentu ada, sehingga perlu adanya dukungan dan support temen temen pengurus yang lama agar tetap masuk dalam kepengurusan yang baru nantinya,” ungkap Alamsyah.
Alamsyah mengaku akan memaksimal program kerja demi kemajuan Bola Voli Musi Rawas untuk bisa mengukir prestasi yang terbaik.
“Kita nanti akan berupaya untuk menciptakan kompetisi kompetisi mulai dari tingkat pelajar sampai umum, sehingga akan memunculkan pemain-pemain handal bola voli dari atlet asli Musi Rawas kedepannya,” beber Alamsyah.
Ketua KONI Musi Rawas yang hadir dalam Muskab H Azhari ST, menyatakan bahwa Kabupaten Musi Rawas memiliki target pada Porprov 2021 nanti bisa keluar sebagai 3 besar.
“Bola voli adalah olahraga yang digemari masyarakat, dengan upaya pembinaan dan perhatian nyata, diharapkan bola voli bisa mengharumkan nama Kabupaten Musi Rawas,” papar Azhari. (01.PR)