PETISIRAKYAT.COM, LUBUKLINGGAU – PSSI Kota Lubuklinggau hari ini Sabtu (26-06-2021) menggelar Kongres Asosiasi PSSI Kota Lubuklinggau periode 2021-2025. Kegiatan berlangsung di aula kantor camat Lubuklinggau Selatan II Jalan. Amula Rahayu, Kelurahan Marga Rahayu.
Hadir dalam kegiatan tersebut Asisten 1 setda Kota Lubuklinggau Abu Jahat, S.Sos, Asprov PSSI Sumatera Selatan Faisal Mursyid, SH ( Ketua Komite Bidang Organisasi) , Indra Wijaya ( Secreyary General Oficer), Ketua KONI Kota Lubuklinggau Bambang Rubianto, Dispora Kota Lubuklinggau diwakili kabid Olahraga John Herman, Ketua Askot PSSI Kota Lubuklinggau Achmad Azhari, perwakilan Kapolsek Linggau Selatan,13 klub yang tergabung dalam Asosiasi PSSI Kota Lubuklinggau
Ketua Panitia Kongres PSSI Kota Lubuklinggau Achmad Azhari dalam sambutannya sesuai surat yang sudah dilayangkan ke Asprov PSSI Sumsel tentang Pelaksanaan Kongres PSSI Kota Lubuklinggau, maka berhubung masa bakti kepengurusan yang sejatinya habis di 2018 karna sesuatu dan lain hal maka baru bisa melangsungkan kongres PSSI saat ini.
kemudian untuk peserta dari club terdiri dari 13 klub yang aktif yang terdaftar yaitu Ananda FC, YFB LLG, Bastian FC, Ramera FC, Minang FC, PSIR, Silampari FC, Old Star Murali, Old Star Linggau, PS Linggau Spartan FC, Prasetya UNITED dan LFF FC. kami berharap kongres bisa berjalan lancar dan sukses, dan bisa menghasilkan Exco dan kepengurusan yang baru.
Faisal Mursyid dalam arahannya kami berharap dalam kongres ini minimal terpilih Exco dan pengurus PSSI, karna kalau Askot nya belum definitif maka club-club tidak bisa mengikuti kompetisi. Karena banyak even-even yang digelar seperti Porprov, Sumsel Super League, piala gubernur dan lainnya. Lubuklinggau termasuk salah satu kekuatan PSSI Sumsel, yang sudah banyak menorehkan prestasi dan atlet.
Setelah rangkaian acara pembukaan Kongres PSSI Lubuklinggau , dilanjutkan pemilihan Excekutif Committee PSSI (ExCo) . Pada Sidang pertama Pimpinan sidang pengantar dari Asprov Sumsel setelah dilakukan verifikasi dinyatakan kongres pssi Askot Lubuklinggau kuorum dan pindangtar memilih pimpinan sidang kongres, akhirnya peserta mufakat menyepakati pimpinan sidang pemilihan Exco dan Askot PSSI Lubuklinggau terdiri Achmad Azhari ( Pimpinan Sidang), Faisal Mursyid ( Asprov Sumsel) dan Aan Bastian ( Perwakilan Club).
Menginjak agenda utama sidang kongres yaitu sidang kedua pembacaan tata tertib dipimpin dan dilanjutkan Sidang ketiga Pemilihan Eksekutif Committee dan setelah melalui musyawarah terpilih 5 Exco yaitu Yuzar Rivai, Achmad Azhari, Yudi Fachriansyah, Miftahudin, Aan Bastian.
Setelah melalui skorsing 5 anggota Exco terpilih memutuskan Achmad Azhari Sebagai Ketua Umum merangkap anggota, Wakil Ketua Umum merangkap anggota Yudi Fachriansyah Anggota Yuzar, Miftahudin dan Aan Bastian, selanjutnya Exco diberi tenggang waktu 14 hari untuk menyusun komposisi kepengurusan periode 2021-2025.
Teks & Editor : M. Ikhwan Amir