Gapeksindo Adakan Uji Kompetensi Perusahaan Konstruksi

PETISI RAKYAT

LUBUKLINGGAU – Dewan Pimpinan Cabang Gabungan Perusahaan Kontruksi Seluruh Indonesia (DPC GAPEKSINDO) Kota Lubuklinggau hari ini menggelar Ujian Sertifikasi Kompetensi Kerja (SKK) untuk jenjang 5, 6 dan 7 Dengan sub klasifikasi: Gedung, Jalan, Jembatan, Irigasi/Rawa dan Drainase Perkotaan.

Kegiatan uji kompetensi SKK bagi tenaga ahli perusahaan kontruksi tersebut dilakukan di kantor DPC GAPEKSINDO Jalan Embacang, Kelurahan Majapahit, Kota Lubuklinggau, Senin (27/3/2023).

Sebagaimana diterangkan Bambang Eka Laya Ketua Gapeksindo Kota Lubuklinggau dalam wawancara dengan awak media kami bahwa Gapeksindo selaku Asosiasi perusahaan kontruksi memfasilitasi badan usaha kontruksi ini untuk mengikutsertakan tenaga ahlinya untuk meraih sertifikasi dengan jenjang 5, 6 dan 7 untuk sub klasifikasi Gedung, Jalan, Jembatan, Irigasi/Rawa dan Drainase Perkotaan.

Sesuai dengan aturan terbaru bahwa proses untuk pembuatan sertifikasi badan usaha itu semua membutuhkan tenaga ahli, jadi ini bagian dari proses itu ( ujian sertifikasi kompetensi kerja), adapin uji kompetensi hari ini untuk grade/jenjang perusahaan 5,6 dan 7.

Masih dijelaskan Ketua AMPI Musi Rawas ini, peserta yang ikut ujian kompetensi ada 17 perusahaan kontruksi, adapun tim penguji adalah tim asesor dari Lembaga Sertifikasi Profesi ATAKI, proses uji kompetensi dengan metode ujian wawancara langsung dengan peserta.

Ini sebuah bentuk partisipasi perusahaan kontruksi untuk menopang pembangunan di daerah, dengan menyiapkan tenaga yang profesional dan punya kompetensi.

Dalam hal ini kami berharap kepada pemerintah agar lebih memprioritaskan perusahaan yang qualified yang telah mengantongi sertifikasi sebagai perusahaan rekanan pemerintah tentu sesuai jenjang dan klasifikasi usahanya masing-masing. Ucap Bambang Eka Laya.

Salah satu peserta yang mengikuti ujian kompetensi Tabrani Fauzi, ST mengatakan Dirinya mengikuti ujian SKK untuk sub bidang pekerjaan drainase perkotaan, dalam hal ini saya sebagai tenaga ahli pengawas.

Tadi pada saat interview tim penguji banyak menanyakan seputar keahlian dan pengalaman kerja kita sebagai pengawas pada pekerjaan membangun drainase di perkotaan.

Check Also

Kadisdik H.Dian Chandera Dampingi Walikota Silaturahmi Dengan Guru Honorer

LUBUKLINGGAU- H. Dian Chandera Kepala Dinas Pendidikan & Kebudayaan Dr. H. Dian Chandera,M.Si mendampingi Walikota …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *